Monday, January 31, 2011

Review: Helloween - 7 Sinners [2010]


- HELLOWEEN 7 Sinners  [SPV, 2010]

Tidak ada lagi yang harus dibuktikan oleh Helloween untuk sekarang, maka mereka menelurkan album yang menangkap kembali nuansa Master of the Rings. Album ke-13 ini lebih cepat, lebih keras, lebih catchy, bahkan lebih baik dibandingkan dengan beberapa album terakhir mereka.

Saya menemukan beberapa kejutan di album ini, melodi pada intro "Who Is Mr. Madman" diambil dari lagu "Perfect Gentleman" dari album Master of the Rings. Dan, penggunaan solo flute pada "Raise the Noise" menjadi hal yang sangat segar dan menjadi nilai lebih album ini.

Secara kualitas album ini tidak kalah jauh dibanding Keeper of the Seven Keys yang legendaris. Sebuah album power metal kuat yang membuktikan bahwa Helloween masih pantas menjadi raja di genre power metal.


Tracklist:
  1. "Where the Sinners Go"
  2. "Are You Metal?"
  3. "Who Is Mr. Madman"
  4. "Raise the Noise"
  5. "World of Fantasy"
  6. "Long Live the King"
  7. "The Smile of the Sun"
  8. "You Stupid Mankind"
  9. "If a Mountain Could Talk"
  10. "The Sage, The Fool, The Sinner"
  11. "My Sacrifice"
  12. "Not Yet Today"
  13. "Far in the Future"
My Rating: 8,5

No comments:

Post a Comment